Hotel Sekitar Place de la Concorde, Paris, Pesona Keanggunan Kaya Sejarah

Kota Paris, ibu kota Prancis, merupakan kota kaya sejarah yang seolah tak lekang oleh waktu. Banyak artefak sejarah hampir di seluruh kota Paris. Salah satunya adalah Place de la Concorde sebuah lapangan publik terbesar di Paris, Prancis. Terletak di ujung timur Champs-Élysées, lapangan ini memiliki sejarah yang kaya dan merupakan tempat yang penting secara budaya dan sejarah. Tak jauh dari Place de la Concorde ini terpancar keanggunan Hotel de Crillon di Paris yang masih mempesona walaupun berdiri di sebuah bangunan yang berasal dari tahun 1758.

Sejarah Place de la Concorde

Place de la Concorde adalah sebuah lapangan yang dibangun pada abad ke-18 dan awalnya diberi nama “Place Louis XV”.
Selama Revolusi Prancis, lapangan ini menjadi tempat eksekusi publik, termasuk eksekusi Raja Louis XVI dan Marie Antoinette.
Pada tahun 1795, lapangan ini berganti nama menjadi “Place de la Concorde” sebagai simbol rekonsiliasi nasional.

Ciri khas lapangan ini memiliki bentuk oktagonal dengan air mancur dan patung-patung yang indah. Ada sebuah menara bernama Obelisk Luxor, sebuah monumen merupakan hadiah dari Mesir kuno, yang berdiri di tengah lapangan.
Terdapat dua buah air mancur besar yang dihiasi dengan patung-patung yang jumlahnya ada delapan, sebagai lambang kota besar di Prancis.
Lapangan ini juga menawarkan pemandangan indah Champs-Élysées, Arc de Triomphe, dan Palais Bourbon.

Untuk kepentingan budaya, Place de la Concorde adalah tempat yang sering digunakan untuk acara-acara publik dan perayaan.
Lapangan ini juga merupakan tempat yang populer bagi wisatawan untuk mengambil foto dan menikmati pemandangan kota Paris.
Secara keseluruhan, Place de la Concorde adalah landmark ikonik di Paris yang menawarkan sejarah, keindahan, dan pemandangan yang menakjubkan.

Hotel di Sekitar Place de la Concorde

Sebagai objek tujuan wisata, Place de la Concorde, tentu saja tempat berkumpulnya turis-turis. Itu sebabnya di sekitarnya juga banyak dijumpai berbagai klasifikasi hotel sebagai akomodasi bagi turis maupun warga Prancis sendiri.

Hôtel de Crillon, A Rosewood Hotel

Hotel de Crillon

Hotel de Crillon terletak di Paris, beralamat di 10 Place de la Concorde, 8th arr., 75008 Paris, France, jaraknya 120 meter dari Taman Tuileries dan Champs-Elysées, serta 1.5 km dari Museum Louvre. Beberapa kamar memiliki balkon. Hotel ini memiliki kolam renang dalam ruangan dan spa.

Setiap kamar di Hotel de Crillon menyediakan seprai Italia Rivolta Carmignani dan bantal serta selimut Drouault Prancis. Kamar mandi marmer yang luas dilengkapi pemanas di bawah lantai serta perlengkapan mandi khusus dan cermin kamar mandi dengan televisi inset. Tersedia juga pancuran hujan dan bak mandi. Layanan check-in di kamar dan sistem suara Bluetooth.

Hotel Shangri-La Paris

hotel sekitar place de la concorde

Hotel Shangri-La Paris

Hotel bintang 5 ini terletak di 10 Avenue D’Iéna, 16th arr., 75016 Paris, Prancis, bekas kediaman Pangeran Roland Bonaparte dan tercantum dalam “Monuments Historiques” Prancis.

Shangri-La Hotel, Paris adalah istana hotel yang terletak di seberang Sungai Seine dan menghadap Menara Eiffel.

Hotel ini mencerminkan keramahtamahan khas Asia dan seni kehidupan Prancis. Hotel ini memiliki 2 restoran dan 1 di antaranya memiliki bintang Michelin. Tersedia juga kolam renang dalam ruangan dan spa.

Beberapa kamar dan suite di Shangri-La Hotel, Paris menawarkan pemandangan Menara Eiffel yang menakjubkan dan unik. Selain Signature Suites, semua kamar dan suite didekorasi dengan nuansa biru, putih, dan krem, sesuai dengan gaya Kekaisaran Eropa dan estetika Asia.

Hôtel Mayfair Paris

mayfair

Hotel Mayfair Paris

Terletak di distrik bersejarah di pusat kota Paris, tepatnya di 3 Rue Rouget de Lisle, 75001 Paris, Prancis. Hotel bintang 4 ini bertempat di sebuah bangunan bergaya Haussmannian abad ke-19. Hotel Mayfair Paris menawarkan kamar-kamar kedap suara dengan minibar, TV layar datar, dan akses internet.

Semua kamar ber-AC memiliki dekorasi bergaya Paris yang elegan dan kamar mandi pribadi. Beberapa kamar dilengkapi dengan dok iPod dan pemutar CD. Layanan pijat tersedia di kamar tamu berdasarkan permintaan.

Beauquartier – Madeleine

Beauquartier – Madeleine adalah sebuah apartemen, beralamat di 7 Rue Royale, 8th arr., 75008 Paris, France, tak jauh dari Place de la Concorde
bertempat di sebuah bangunan bersejarah. Apartemen ini menawarkan WiFi gratis di seluruh areanya, memastikan konektivitas untuk semua tamu.

Apartemen ini memiliki kamar mandi pribadi, mesin cuci, dan dapur lengkap dengan mesin kopi, kulkas, microwave, mesin pencuci piring, dan banyak lagi. Fasilitas tambahan termasuk AC, kompor, dan TV.

Sofitel Paris Le Faubourg

Sofitel Le Faubourg, hotel desainer, terletak di jantung kota Paris, beralamat di 15 Rue Boissy d’Anglas, 8th arr., 75008 Paris, France
hanya 50 meter dari Place de la Concorde dan 100 meter dari Champs-Élysées yang terkenal. Hotel ini terletak di 2 rumah mewah pribadi yang dibangun pada abad ke-18 dan ke-19.

Kamar dan suite ber-AC di Sofitel Paris Le Faubourg didekorasi dengan gaya haute couture dan telah direnovasi sepenuhnya oleh desainer interior ternama. Kamar-kamar dan suite tersebut kedap suara dan dilengkapi dengan TV layar datar dengan saluran satelit, WiFi gratis, dan kamar mandi pribadi yang besar.

Kalian juga dapat menikmati makan malam atau makan siang di restoran Blossom, yang menawarkan masakan Prancis dan berbagai macam anggur. Anda juga dapat menikmati minuman di teras di Bar du Faubourg.

Penutup

Secara keseluruhan, Place de la Concorde adalah landmark ikonik di Paris yang menawarkan sejarah, keindahan, dan pemandangan yang menakjubkan.
Menginap di hotel atau apartemen di dekat Place de la Concorde merupakan pengalaman tak terlupakan yang sayang untuk dilewatkan begitu saja.
Cek segera ketersediaan akomodasi melalui OTA favorit mulai sekarang dan sesuaikan dengan jadwal liburan kalian.

 

Tinggalkan komentar