Sewa alat camping berkualitas sekarang banyak ditawarkan di berbagai media sosial, website, maupun marketplace. Memilih sistem sewa akan jauh lebih murah daripada harus membeli sendiri. Apalagi peralatan camping berkualitas harganya mahal dan dipakainya sesekali saja. Camping merupakan kegiatan rekreasi yang cukup digemari di kalangan remaja dan orang-orang berhobi kegiatan outdoor dan lintas alam. Bagi beberapa orang, camping juga menjadi semacam me-time menyenangkan, membuat pikiran fresh, dan lebih murah daripada staycation di hotel.
Tips Camping Sebagai Liburan Menyenangkan
Camping atau berkemah beberapa bulan terakhir makin banyak diminati. Bosan berbulan-bulan harus belajar dan bekerja dari rumah akibat pandemi, membuat banyak orang memilih rekreasi di udara terbuka. Melalui camping bersama teman atau keluarga akan menambah keakraban dan melatih kemandirian.
Sebelum memutuskan sewa alat camping berkualitas, jangan abaikan tips berkemah berikut ini:
1-Cari Lokasi Camping yang Aman
mencari lokasi kemah yang aman
Sekarang banyak perusahaan perkebunan yang menyewakan sebagian lahannya sebagai area camping. Memilih camping ground seperti ini akan lebih terkelola, bersih dan aman. Hindari berkemah di lokasi yang rawan banjir atau di sekitar gunung berapi yang masih aktif. Selain berbahaya, jika terjadi bencana akan menyulitkan orang banyak.
Beberapa lokasi camping yang bisa kamu coba, seperti Grafika Cikole di Lembang, Kabupaten Bandung dan Dikubu Strawberry Farm di Bali. Selain aman, tempatnya juga sejuk dan asyik.
2-Sebaiknya Berkemah Secara Berkelompok
kemah secara berkelompok, sumber: sewaalatcamping.id
Ajak teman atau saudara untuk berkemah bersama. Hal ini akan menjalin bersahabatan dan juga untuk saling tolong-menolong bila terjadi sesuatu. Misalnya ada bencana alam atau mendadak jatuh sakit.
Ada memang orang-orang yang suka banget kemah sendirian. Seperti me time gitu. Pastikan lapor ke petugas di camping ground yang biasanya stand by, agar tetap terpantau.
Walaupun asyik kemah secara berombongan, tetapi lebih asyik bila tidak terlalu banyak dan massal. Cukup 4-5 orang supaya komunikasi tetap akrab dan tidak terlalu ramai serta berisik.
3-Atur ketinggian tenda secara pas
Bila kamu beranggapan semakin tinggi sebuah tenda semakin keren, maka itu salah besar.
Tenda sudah diatur konstruksinya harus dengan ketinggian tertentu agar tahan terhadap terpaan angin, terutama angin malam.
Selain mengatur tinggi tenda, material tenda juga patut menjadi perhatian. Tenda yang terbuat dari nylon akan lebih bagus untuk menghalau suhu lembap dan tahan cuaca.
Penting lagi, cari tenda yang tidak berat dan mudah dibawanya, sehingga tidak menyusahkan kalian.
4-Bawa peralatan masak dan makan
Jika kamu ingin camping lebih dari satu hari, sebaiknya bawalah peralatan memasak. Tempat sewa alat camping berkualitas biasanya menyewakan sekalian peralatan masak dan kompor portable. Sedangkan peralatan makan, untuk keperluan pribadi, bisa kalian beli sendiri di toko peralatan camping.
Peralatan makan seperti tromel, sendok-garpu, atau piring, ada yang terbuat dari metal atau plastik. Peralatan makan metal pilih yang ringan supaya bisa dipakai berulang untuk camping berikutnya. Sedangkan bahan plastik bisa sekali buang, tetapi tidak cocok untuk pelestarian lingkungan.
5-Bawa alat-alat penerangan, korek api, dan powerbank
Peralatan lain yang tidak boleh dilupakan adalah alat penerangan, seperti lampu emergency, senter, lilin atau bahkan lampu petromaks. Lampu ini berguna kala malam hari tiba, terutama jika kamu dan teman-teman ingin makan malam.
Jangan lupa bawa korek api juga, terutama jika kamu dan teman-teman ingin membuat api unggun.
Penting lagi bila berkemah selama beberapa hari, agar membawa batere cadangan untuk ponsel kalian. Sekarang ini malah sudah tersedia di pasaran powerbank energi matahari, sehingga kalian tidak perlu khawatir ponsel kehabisan daya.
6-Jangan lupa bawa sleeping bag dan selimut
Suhu udara di malam hari memang sangat dingin, terutama jika lokasi camping berada di gunung atau pantai. Bawalah sleeping bag sebagai alas untuk tidur sekaligus pembungkus tubuh saat tidur nanti.
Di masa pandemi, sleeping bag perorangan dinilai lebih higienis dan tidak rawan saling menularkan kuman.
Tips Mencari Tempat Sewa Alat Camping Berkualitas
Salah satu kendala untuk berkemah adalah mahalnya outdoor gear seperti ini. Apalagi printilan peralatan kemah tuh banyak dan semuanya saling melengkapi. Agar rekreasi yang bersifat petualangan ini tetap terasa nyaman, kalian harus mencari tempat sewa alat camping yang berkualitas..
Beruntungnya sekarang banyak tempat-tempat sewa alat camping berkualitas yang menjadikan liburanmu bakalan berkesan dan penuh kenangan. Banyaknya tempat sewa alat camping tentunya membuat kalian harus pilih-pilih tempatnya ya…
Berikut tips mencari tempat sewa alat camping:
1-Kontak mudah dihubungi
Tempat sewa alat camping biasanya memromosikan bisnisnya melalui website atau media sosial. Pastikan nomor kontak yang tertera mudah dihubungi dan fast respon. Hal ini menunjukkan keseriusan bisnis tersebut, bukan. Ada pula yang langsung terhubung ke nomor WhatsApp yang tertera, sehingga kalian bisa konsultasi tentang peralatan camping, sistem sewa-menyewa, dan metode pembayarannya.
2-Ada layanan antar-jemput
Ada perusahaan yang menawarkan mengantar peralatan camping yang dibutuhkan, sehingga tidak perlu repot memikirkan urusan transportasi. Pengantaran barang-barang ada yang diantar sampai ke rumah, adapula yang diantarkan ke lokasi perkemahan.
Catat satu demi satu peralatan yang disewa agar tidak tertukar atau hilang.
3-Barang-barang berkualitas dan terawat
Bagi pehobi yang beraktivitas di alam terbuka dan gemar berkemah, membutuhkan sejumlah alat camping untuk menunjang aktivitas tersebut. Peralatan camping standar diantaranya tas (carrier), tenda, sleeping bag atau kantong tidur, matras, jas hujan, senter, jaket, alat masak, kompor portable, dan masih banyak lagi.
Pastikan bila kalian memutuskan untuk sewa alat camping, masing-masing alat masih berfungsi, tidak ada cacat, terlihat kuat (durable).
Kalian bisa cek merek-merek apa saja yang mengeluarkan produk peralatan camping tersebut.
4-Harga sewa terjangkau
Sewa alat camping biasanya dihitung biayanya per hari. Sebagai penyewa perhatikan masa peminjaman, pemakaian, dan pengembalian. Artinya perhitungan sewa dihitung per-hari setelah pengambilan barang. Pengertian sewa perhari: misalnya barang diambil hari Sabtu dan dikembalikan Minggu maka dihitung 1 hari, kalau kembali hari Senin maka dihitung 2 hari dan kalau dikembalikan hari Selasa, maka dihitung 3 hari.
Sebagai penyewa wajib mengambil barang sesuai dengan tanggal pemesanan dan mengembalikan barang sesuai dengan tanggal pengembalian.
Berikut contoh harga sewa per item barang. Bisa saja kalian menyewa item yang besar-besar saja, sedangkan item ukuran kecil milik sendiri.
sumber: sewatendacampingdepok
Penutup
Meskipun dianggap sebagai salah satu keiatan outdoor yang ringan, camping atau berkemah juga tidak dapat dilakukan sembarangan. Tanpa persiapan yang baik, acara camping bisa saja berjalan menjadi tidak menyenangkan.
Selain menyiapkan perlengkapan camping dengan cara sewa alat camping, kalian juga harus memiliki rencana kegiatan yang menyenangkan saat camping. Sebelum berangkat, pastikan teman-teman buat rencana apa saja yang akan dilakukan dan ke mana saja akan menjelajah selama kegiatan berkemah. Bahkan kalau perlu, tentukan durasi setiap kegiatan agar semuanya bisa diikuti dan berjalan dengan lancar.
Jangan lupa, selama camping tetap jaga kelestarian lingkungan dan jangan buang sampah sembarangan, yah…
Semoga bermanfaat.
Akh, kangen sekali deh, bisa camping lagi di outdoor. Enak ya, praktis sewa alat camping seperti ini, setidaknya buat pemula yang nyoba camping sudah diberikan list peralatan yang dibutuhkan. Semoga saya juga bisa ikutan camping nanti ya, mbak, aamiin
Asik banget ada tempat persewaan alat camping gini, mana harganya murah. Cocok buat keluarga yang pengen camping tapi nggak punya alatnya. Terima kasih infonya.
Sewaktu anak saya camping sambil naik gunung, beberapa perlengkapannya juga sewa. Ya itu tadi karena tidak sering camping dan harganya mahal kalau beli sendiri. Saya bilang, toh ringan karena ditanggung bareng temen, yang penting kalian tetep bisa happy. So, setuju banget saya kalau sekarang banyak tempat persewaan alat camping gini. Ahhh… saya jadi kangen camping, bun.. 😁
baca ini jd pengen camping, ternyata ada jasa penyewaan alat camping, jdnya ga usah bingung utk beli ya. nice info mba
Wah iya, camping bisa jadi acara liburan yang seru buat anak anak ya mbak
Sekarang meski g punya alat camping, bisa tetap camping ya
Bisa sewa alat camping
wah ini sih membantu banget yaa buat orang-orang yang nggak ngerti apa aja yang dibutuhin saat camping dan yang nggak punya alat-alatnya juga. harganya juga murah barangnya juga berkualitas. jadi buat para pemula yang nggak ngerti dan nggak punya alatnya udah nggak perlu bingung tinggal sewa aja nih. cocok deh
Pengen banget sesekali mencoba camping dengan persiapan yang matang dan gak perlu beli sendiri, cukup sewa di KP Camp. Karena persewaan di sini sudah cukup lengkap,
Kalau di Bandung, 10 hari terakhir ada masjid yang membolehkan jamaahnya untuk bermalam di depan masjid dengan tenda. Bisa dimanfaatkan untuk i’tikaf.
wah seru ini camping
udah puluhan tahun ga camping nih
terakhir dengan teman2 SMA
udah merit ini malah belom pernah
karena suami ga sefrekuensi hihihi
tp asyik jg ya klu ada penyewaan alat2 camping ini, jadi ga harus keluar banyak modal
Sleeping bag and selimut ini memang sangat penting ya mbak Ketika Kita camping bareng keluarga
Aku pengen banget ni ngerasain camping, tp masih ada yang terkecil usia setahun jadi kurang nyaman. Bbrp bulan lalu suami, anakku sama mertua camping. Peralatan camping mertua lengkap banget haha